Thursday, June 11, 2009

Tentang alam bawah sadar.

Perlu hati-hati dalam menyikapi soal ini menurut saya, Pak Arifin dan Pak Danang ^_^

Saya lebih suka menyebutnya PIKIRAN bawah sadar daripada ALAM. Itu kesannya kok jadi gimana gitu. Pikiran bawah sadar memang bisa jadi gerbang ke ilmu metafisika. Saran saya, hal ini perlu dipelajari dengan baik dan ada baiknya mengerti landasan ilmiah dan risetnya.

Ada seorang teman saya yang sangat saya sayangi. Dia sangat berbakat dan punya potensi luar biasa. Namun, saya melihat hidupnya saat ini jadi terjebak dalam ilusi kebenaran yang terdistorsi persepsinya sendiri tentang apa itu kebenaran. Akhirnya, keinginannya untuk membantu orang banyak dan menjadi seorang penyembuh pun, sampai sekarang gak terealisasi juga. Asik dengan ilusi pikirannya sendiri. Banyak orang yang kehilangannya kesadarannya dan kalau gak dibilang jadi kurang waras mungkin bisa dibilang jadi kurang kesadarannya. Jika Pak Arifin mau belajar. Belajarlah pada guru yang reputasinya sudah terbukti memang baik dan apa pun kemampuan yang dimilikinya memang berguna bagi kebaikan dirinya dan sesama. Jadi, gak sekadar menarik atau untuk senang-senangan aja. Saya pernah dinasehati Pak Adi tentang ini. Adalah percuma larut dalam euphoria ALAM lain kalau di dunia sendiri kita tidak berkarya apa pun yang berguna bagi kita dan sesama. Di mana bumi dipijak, di situ langit dijunjung. Boleh lihat-lihat ke alam lain selama kaki masih di bumi dan pikiran masih menunjung langit (Tuhan) kita. Remember that!

^_^

Rudi Muliyono, C.Ht. - Quantum Hypnosis Indonesia
Client Centered Hypnotherapist

www.rudi-muliyono.blogspot.com

From: money_magnet@yahoogroups.com [mailto:money_magnet@yahoogroups.com] On Behalf Of arifin.sutedja@gmail.com
Sent: 11 Juni 2009 16:23
To: money_magnet@yahoogroups.com
Subject: Re: [Money Magnet] DUNIA ALAM BAWAH SADAR



Pak Danang, Lokasi padepokan meditasinya dimana? Trus apakah ada Gurunya yg mengajar tehnik2 meditasinya.


Mohon infonya.

Thx
Sent from BB-nya Ipin
________________________________________
From: Danang Iftian
Date: Thu, 11 Jun 2009 15:52:50 +0700
To:
Subject: Re: [Money Magnet] DUNIA ALAM BAWAH SADAR
Kalo mememang pikiran bawah sadar terhubung satu sama lain di "alam bawah sadar", maka fenomena telepati terpecahkan.
Di tempat saya ada sebuah padepokan meditasi yang mengeksplor alam ini.
Seluruh anggotanya dapat saling berkominikasi tanpa batas jarak dan waktu (tanpa pake HP..lho)
Dan melakukan sugesti juga tanpa batas jarak dan waktu serta gak perlu komunikasi verbal.
Mereka juga menyebutnya Alam Bawah Sadar bukan alam ghoib ato alam jin.
Di alam ini mereka bisa saling bertemu dan berkomikasi layaknya di alam nyata, dalam kondisi hipnosis di alam nyata. Bahkan kadang sampai beberapa hari dalam kondisi hipnosis. Kalo ditanya katanya di alam sana sangat menyenangkan dan sampai lupa waktu untuk balik.
Kalo dilihat dari kwalitas hidup, mereka luar biasa. Gak ada yang miskin dari segi apapun.
Benarkan alam bawah sadar itu ada...? Saya nggak tau.

No comments:

Post a Comment